IDN Media Gelar Sundance Film Festival: Asia 2021, Ada Kompetisi Film Pendek dan Banjir Hadiah!

IDN Media Gelar Sundance Film Festival : Asia 2021, Ada Kompetisi Film Pendek dan Banjir Hadiah! Assalamualaikum Sobat jalan-jalan Aisyah, ada yang suka nonton? Aku sendiri selain suka membaca dan jalan-jalan, aku suka banget nonton. Waktu aku remaja sering sewa VCD atau DVD untuk nonton film kunfu atau film barat. Zaman anak sulungku masih era sewa VCD atau DVD ke rental. Masya Allah, sekarang sudah sangat berkembang. Film pendek dapat dinikmatin di internet. Bahkan akan dilombakan loh diajang bergensi. Sundance Film Festival: Asia 2021, IDN Media berkolaborasi dengan XRM Media dan Sundance Institute sebagai penyelenggara juga menghadirkan Short Film Competition.


Kompetisi ini bertujuan untuk menemukan, membina, dan memberikan panggung bagi talenta-talenta baru di industri film dan memperkenalkan mereka ke kancah global. Kompetisi untuk filmmakers di Indonesia banjir juga hadiah loh!


Winston Utomo, CEO IDN Media, menyatakan, “Film pendek akan selalu menjadi salah satu bagian penting dari dunia film dan storytelling. Karya-karya film pendek memiliki tempat tersendiri di hati banyak penggemar film, terutama di Sundance Film Festival: Asia. Dalam Short Film Competition ini, kami sangat menantikan kreativitas para sineas Indonesia melalui karya-karyanya. Kami sangat berharap Sundance Film Festival: Asia dapat menjadi wadah bagi berkembangnya industri film di Indonesia.”

Nah, teman-teman, bagi yang belum mengenal IDN Media adalah perusahaan media platform untuk Millennial dan Gen Z di Indonesia, dengan lebih dari 70 juta Monthly Active Users (MAU). Visi kami adalah mendemokratisasi informasi dan membawa dampak positif bagi masyarakat.


Syarat dan Hadiah Sundance Film Festival: Asia

Lomba ini dibuka hingga 9 Juli 2021. Dapat diikuti oleh warga negara Indonesian usia 18 tahun baik yang tinggal di dalam dan luar negeri. Kamu dapat berkarya dengan bebas, tidak ada batasan genre atau tema film yang bisa diikut sertakan. Proses pembuatan film harus selsai sebelum 1 Januari 2019 dan durasi filmnya 3-10 menit. Wow, sangat singkat ya!

Siapa saja Jurinya? 

Berikut nama-nama dewan juri yang akan melakukan kurasi terhadap film-film pendek dalam kompetisi ini, mereka adalah:

  1. Kim Yutani, Director of Programming, Sundance Film Festival
  2. Heidi Zwicker, Senior Programmer, Sundance Film Festival
  3. Mike Plante, Senior Short Film Programmer, Sundance Film Festival
  4. Susanti Dewi, Head of IDN Pictures
  5. Joko Anwar, Filmmaker, alumni Sundance Film Festival
  6. Amanda Salazar, Head of Programming and Acquisitions, Argo
Film-film pendek yang mengikuti kompetisi ini akan dikurasi oleh dewan juri yang merupakan perwakilan dari Sundance Institute, IDN Pictures, Argo, dan seorang sutradara film alumni Sundance Film Festival. Pemenang Jury Award berhak menerima hadiah uang tunai sebesar USD 2,000. Hadiah tersebut disponsori oleh Argo. 

“Argo sangat senang bisa turut mendukung hadirnya Sundance Film Festival: Asia 2021 dan mendukung para pembuat film pendek. Kami yakin misi kami untuk mendemokrasi distribusi film dengan menghadirkan karya-karya terpilih terbaik untuk audiens global sejalan dengan dukungan yang diberikan bagi potensi-potensi dalam komunitas film pendek, ” Kata Arcadiy Golubovich, CEO Argo.

Apa Itu Argo?

Argo adalah platform streaming yang berkomitmen untuk membangun komunitas, menghubungkan pembuat film dengan penonton, dan menampilkan semua genre film pendek yang dikurasi ke dalam playlist bertema dari seluruh dunia. Argo menjamin hak komersial para pembuat film. Atas dasar bagi hasil, Argo bertujuan untuk memastikan bahwa pembuat film dapat memiliki kesempatan untuk benar-benar menunjukkan hasil karya mereka, sambil menghibur dan menginspirasi film-film independen yang baru. Temukan film pendek favorit Anda di www.watchargo.com, atau di aplikasi Argo yang tersedia di iTunes App Store dan Google Play Store. Ikuti kami untuk pembaruan tentang film baru kami di Instagram, Facebook, Twitter, dan YouTube.


Mike Plante, Programmer Senior, Short Film, Sundance Film Festival mengatakan,  “Di Sundance Film Festival, kami berkomitmen untuk terus mencari talenta dan karya baru, serta memberi panggung bagi mereka seperti melalui Short Film Competition sebagai bagian dari Sundance Film Festival: Asia 2021. Kami sangat antusias untuk menemukan karya baru dan memperkenalkannya pada audiens yang tentu juga tak kalah antusias. ”

Sundance Institute sendiri didirikan tahun 1981 oleh  Robert Redford dan dilangsungkan di Amerika Serikat. Sundance Institute merupakan lembaga nirlaba yang menyediakan ruang bagi seniman di bidang film, teater, dan media digital untuk berkreasi dan berkembang.Tentunya, sebagai kurator film independen, Sundancememiliki program yang sangat keren! 

Kehadiran dari Sundance Film Festival akan sangat membantu dalam  menghubungkan penonton dan seniman untuk melahirkan ide-ide baru yang autentik, sehingga komunitas film independen pun dapat terbentuk.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai Sundance Film Festival: Asia 2021 Short Film Competition, kunjungi halaman Film Freeway https://filmfreeway.com/SundanceAsia.

Nah, menarik sekali ya kompetisi film pendek ini. Pastinya sangat dinantikan karya yang berkualitas. Yuk, kita sukseskan! Ajak teman-teman membuat film pendek berkualitas! Selamat mencoba!

Posting Komentar untuk "IDN Media Gelar Sundance Film Festival: Asia 2021, Ada Kompetisi Film Pendek dan Banjir Hadiah!"